SULBARTERKINI.COM, Mateng — Pelaksanaan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) IX Sulawesi Barat di Mamuju Tengah
(Mateng) secara resmi ditutup, Minggu (2/6/24).
Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Sulbar, Safaruddin Sanusi DM yang menutup POPDA IX ini secara langsung dengan meriah.
Acara ini juga dimeriahkan dengan penampilan yang memukau dari para atlet yang telah bertanding dengan sportif selama seminggu penuh.
Berbagai cabang olahraga berhasil mempertontonkan kemampuan terbaik mereka dan memberikan hiburan yang tak terlupakan bagi penonton yang hadir.
Acara penutupan juga dihadiri Sekretaris Daerah Mamuju Tengah, H. Askary Anwar, para Kepala OPD Kabupaten Mamuju Tengah, l Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata Kabupaten Polman, H. Andi Masri Masdar dan Wakapolres Mamuju Tengah, Kompol Alfiando Papona.
Dalam sambutan penutupan, Kepala Dispora Provinsi Sulbar, Safaruddin Sanusi DM mengungkapkan kebanggaannya atas semangat juang dan semangat sportifitas yang ditunjukkan oleh seluruh atlet.
Safaruddin yang merupakan birokrat Sulbar asal Kabupaten Mamuju Tengah ituj uga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu terselenggaranya event ini.
Termasuk, sebut Safaruddin, kepada para panitia, official, serta sponsor yang telah mendukung penuh keberhasilan POPDA IX.
“Saya berbangga dan bahagia sekali, pelaksanaan POPDA IX di Mateng ini dapat berjalan dengan spektakuler. Semua berkat dukungan berbagai pihak. Karena itu, izinkan saya menyampaikan terimakasih kepada semua pihak,” ucap Safaruddin.
Untuk diketahui, para atlet yang telah berhasil meraih prestasi juga mendapatkan apresiasi yang layak atas dedikasi dan kerja keras yang mereka tunjukkan selama kompetisi.
Piala dan medali pun secara hikmat diserahkan kepada para pemenang sebagai penghargaan atas prestasi yang mereka raih.
Pada akhir ajang POPDA IX Sulbar 2024, Kabupaten Polewali Mandar keluar sebagai juara umum dengan mengoleksi 29 medali.
Dalam kesempatan itu, Safaruddin Sanusi memberikan apresiasi kepada pelatih tim Majene dan tim Polman dengan memberikan sebuah bola sebagai simbol sportifitas yang ditunjukkan oleh kedua tim selama pertandingan.
“Semoga semangat olahraga terus berkembang di wilayah Sulawesi Barat,” harapnya.
Acara penutupan POPDA IX ini diakhiri dan diwarnai dengan kegembiraan para atlet.
Dalam sambutan penutupan, Sekretaris Daerah Mamuju Tengah, H. Askary Anwar, menyampaikan semangat olahraga dan persatuan yang terbentuk selama POPDA IX tetap terjaga dan menginspirasi generasi muda untuk terus berprestasi di bidang olahraga.
“Terima kasih kepada semua yang telah turut serta dalam kesuksesan acara ini,” pungkas Askary.
Adapun hasil perolehan medali dari berbagai kabupaten adalah sebagai berikut:
1. Kabupaten Polewali Mandar: emas 16 emas, 9 perak, 4 perunggu 4 (Total 29 medali)
2 Kabupaten Mamuju: 7 emas , 7 perak, 8 perunggu (Total 22 medali)
3. Kabupaten Majene: 7 emas, 6 perak, 7 perunggu (Total 20 medali)
4. Kabupaten Mamuju Tengah: 2 emas, 7 perak, 11 perunggu (total 20 medali)
5. Kabupaten Pasangkayu: 0 emas, 2 perak, 1 perunggu (total 3 medali)
6. Kabupaten Mamasa: 0 emas, 1 perak, 1 perunggu (total 2 medali).